Efek Menjadikan Beras Mentah Sebagai Camilan



Beras adalah bahan dasar makanan pokok bagi orang Indonesia. Melalui proses pemasakan, beras menjadi nasi dan biasa dikonsumsi bersama dengan lauk pauk. Selain itu beras juga bisa diolah menjadi bentuk lain seperti tepung beras, bisa juga dijadikan makanan lain seperti lontong.

Jika beras dikonsumsi setelah dimasak dan diolah menjadi makanan, itu sudah hal yang biasa. Namun bagaimana jika beras yang masih mentah dijadikan sebagai camilan? Bagi beberapa orang menjadikan beras sebagai camilan. Apa dampak yang ditimbulkan dari mengonsumsi beras yang masih mentah? Berikut akan dipaparkan efek dari menjadikan beras mentah sebagai camilan

Diare dan Sakit Perut
Memakan beras mentah dapat menimbulkan diare dan sakit perut. Karena pada saat mengonsumsinya, kita tidak mencuci beras tersebut. Sehingga virus dan bakteri yang menempel di beras langsung masuk ke dalam tubuh.

Perut Kembung

Hal ini disebabkan karena pencernaan makanan yang bekerja lambat dan tidak mampu mencegah kandungan yang berlebihan

Penyakit Cacingan
Jika seseorang mengonsumsi beras mentah maka semua telur cacing yang ada didalam perut akan terkontaminasi sehingga menyebabkan cacingan

Kerusakan pada Gigi
Hal ini terjadi karena kebiasaan seseorang yang mengonsumsi beras mentah tidak langsung menggosok gigi. Jadi sisa beras yang menempel pada gigi menyebabkan kerusakan pada gigi.

Itulah penyakit yang timbul akibat kebiasaan mengonsumsi beras mentah. Ada baiknya jika menghentikan kebiasaan buruk tersebut untuk menjaga kesehatan Anda.
Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Efek Menjadikan Beras Mentah Sebagai Camilan"

 
Template By Kunci Dunia
Back To Top